Penilaian lomba Kwartir Cabang Tergiat Tahap kedua secara Virtual di Cilacap

CILACAP — Gerakan Pramuka Kwartir Daerah (Kwarda) Jawa Tengah menggelar kegiatan Penilaian lomba Kwartir Cabang Tergiat Tahap kedua di Cilacap secara Virtual, Senin (28/12/2020) pagi.,

Kegiatan dilaksanakan selama satu jam secara daring (dalam jaringan) diikuti masing -masing bidang antara lain :
a. Bidang Binawasa
b. Bidang Binamuda
c. Bidang Organisasi dan Hukum
d. Bidang Humas
e. Bidang Abdimas dan Pramuka Peduli
f. Bidang Keuangan, Usaha dan Sarana Prasarana
g. Bidang Dewan Kerja Cabang

Dalam pelaksanaan penilaian tadi pagi (28/12) ada beberapa catatan dari masing-masing juri kwarda jawa tengah di setiap bidangnya, namun catatan tersebut sebagai acuan kegiatan-kegiatan perbidang di tahun yang akan datang, imbuhnya…

Kakak Ir. SUJITO, M. Si selaku Ketua Harian Kwarcab 1101 Cilacap menyampaikan tanggapan atas penyampaian Resume Penilaian Lomba Kwarcab Tergiat Tahap kedua Tingkat Kwarda Jateng Tahun 2020 secara virtual, harapanya kwartir cabang cilacap bisa masuk nominasi dalam penilaian lomba kwartir cabang tergiat tahun ini, pungkasnya….

Red. Dwiana (Humas Abdimas)

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *